Kamis, 12 Januari 2012

Biaya Pendidikan di Elfa Music School Depok

Biaya Pendidikan di EMS Depok
Halo semuanya!! Pada postingan kali ini kami menginformasikan mengenai biaya pendaftaran dan biaya bulanan pendidikan di Elfa Music School Depok. Semoga bisa membantu semuanya yaaa. Kami jamin, biaya pendidikan musik di EMS Depok sangat kompetitif, disertai dengan kualitas standarisasi Elfa secara nasional.


BIAYA PENDAFTARAN

Uang Pangkal............................................Rp.350.000


IURAN BULANAN

Vocal Privat............................................Rp. 325.000
Vocal Semi Privat (2 org)...............................Rp. 275.000
Piano...................................................Rp. 325.000
Drum....................................................Rp. 325.000
Gitar...................................................Rp. 325.000
Biola...................................................Rp. 325.000
Saxophone...............................................Rp. 325.000



WAKTU BELAJAR

- Kelas buka dari Senin s/d Sabtu, mulai pukul 09.00 s/d 20.00.
- Satu bulan 4 kali pertemuan @ 45 menit
- Menerima murid mulai usia 4 tahun, remaja, sampai dengan dewasa.
- Pada hari libur nasional, kelas diliburkan.




Kami juga telah membuka kelas hari Minggu untuk semua jenis kelas.
Perinciannya adalah sebagai berikut:

BIAYA PENDAFTARAN

Uang Pangkal............................................Rp.350.000


IURAN BULANAN

Vocal Privat............................................Rp. 375.000
Piano...................................................Rp. 375.000
Drum....................................................Rp. 375.000
Gitar...................................................Rp. 375.000
Biola...................................................Rp. 375.000
Saxophone...............................................Rp. 375.000



WAKTU BELAJAR

- Kelas buka hari Minggu, mulai pukul 09.00 s/d 17.00.
- Satu bulan 4 kali pertemuan @ 45 menit
- Menerima murid mulai usia 4 tahun, remaja, sampai dengan dewasa.
- Pada hari libur nasional, kelas diliburkan.

Tips Belajar Piano


Tips Belajar Piano


Belajar piano butuh kesabaran dan ketekunan. Tidak mungkin belajar piano baru beberapa bulan saja tiba-tiba langsung pintar dan lihai bermain piano. Perlu dipahami, kalau mau pintar bermain piano tidak instan, belajar piano butuh waktu dan tergantung kemauan, latihan, bakat dan potensi. Semakin rajin latihan dan tekun belajar maka progresnya (kemajuannya) semakin cepat. Kalau malas belajar piano, malas latihan, yah… kemajuannya pun lambat, jangan berharap bisa cepat bermain piano dengan baik sedangkan latihannya malas-malasan.

Tips Belajar Piano:

- Sediakan waktu luang dalam sehari minimal 1 jam. Belajar piano sehari 1 jam dan rutin setiap hari adalah lebih baik daripada belajar piano sekaligus sehari 5 jam tapi besoknya berturut-turut selama satu minggu tidak latihan lagi.

- Bila suatu waktu berjam-jam belajar piano dan jenuh, istirahatlah sejenak, setelah fresh dan segar lanjutkan belajar piano nya.

- Belajar piano dengan cara yang benar sesuai dengan aturan yang diberikan oleh guru piano. Misalnya diawali dengan 10 menit pemanasan latihan jari dengan melancarkan tangga nada, 40 menit membaca notasi balok, 15 menit latihan improvisasi dst.

- Jangan mudah menyerah dan patah semangat kalau mumet atau ribet dalam melancarkan suatu lagu/teknik tertentu, latihlah dengan tekun dan sabar.

- Belajar piano Jangan terburu-buru, belajar membaca not / belajar suatu lagu harus diawali dengan tempo yang lambat, jangan langsung tempo sesungguhnya atau langsung tempo cepat. Harus sabar! Latih dengan tempo lambat dulu, bila sudah lancar dan tekniknya benar maka ulangi lagi lagunya dengan tempo sedikit dipercepat, begitu seterusnya hingga akhirnya sesuai dengan tempo aslinya.

- Belajar piano dengan disiplin dan metode yang benar selalu membuahkan hasil yang memuaskan.

Jumat, 06 Januari 2012

Satu Tahun Telah Berlalu


Satu Tahun Telah Berlalu

"Innalillahi wa inna lillahi rojiun, kakakku tercinta, guru musikku & composer besar Indonesia." Itulah sepenggal kalimat yang banyak diucapkan keluarga, sahabat, rekan, penggemar, maupun siapa saja yang mencintai karya-karya Elfa Secioria. Ya, pada tanggal 8 Januari 2011, satu tahun yang lalu kabar duka itu menyebar ke seantero negeri persada Indonesia. Negeri yang namanya telah diharumkan berkali-kali oleh beliau. Negeri yang prestasinya telah dicatatkan oleh tangan dingin beliau pada turnamen-turnamen Internasional. Negeri yang banyak sekali terisi oleh talenta-telenta muda. Berkat Elfa Secioria-lah talenta-talenta itu dapat diasah, dibina, hingga bisa lahir nama-nama besar seperti Elfa's Singer, Rita Effendi, Hedi Yunus, Andien, Sherina dan banyak lagi telenta-talenta berbakat yang tidak bisa disebutkan satu-persatu.



Sungguh prestasi yang tidak bisa diraih oleh sembarang orang. Pencapaian Elfa Secioria akan tetap bisa dirasakan oleh penerus-penerusnya di negeri ini. Para pecinta musik, pemain musik, guru musik, murid-murid musik, atau siapapun yang mencintai musik Indonesia niscaya akan selalu ingat dengan nama beliau. Terlebih lagi dengan karya-karya beliau. Karya-karya beliau akan tetap abadi.



Semoga apa yang telah dicapai oleh Elfa Secioria bisa menginspirasi kita semua. Inspirasi untuk selalu berkarya, inspirasi untuk selalu berbuat yang terbaik untuk hal yang dicintainya, inspirasi untuk meraih prestasi, dan pastinya inspirasi untuk selalu menyebarkan ilmu kepada generasi penerus. Karya beliau akan tetap abadi dan ilmu dari beliau akan selalu abadi terus menerus diajarkan kepada generasi muda yang mencintai musik. Semoga dari talenta-talenta muda tersebut akan lahir Elfa-Elfa baru, Elfa-Elfa muda yang bisa membuat negeri ini bangga akan prestasi dan karya orisinil anak-anak bangsa Indonesia.



Satu tahun berlalu semenjak berpulangnya Elfa Secioria, tetapi semangat dan inspirasi beliau akan selalu ada di hati kita semua. Satu tahun, dua tahun, sepuluh tahun, lima puluh tahun dan berpuluh tahun kemudian kita akan selalu mengenang beliau. Mengenang beliau dengan karya positif, mengenang beliau dengan harmonisasi bukan hanya dalam musik tetapi juga dalam kehidupan ini, dan semoga kita bisa menghasilkan karya-karya hebat dan penampilan-penampilan hebat seperti yang kita lihat dan pelajari dari karya-karya beliau selama ini.



The inspiration will always be in our heart...





We miss you bang Elfa...







In Memoriam

Elfa Secioria

1959 - 2011